Tigor Abadi Pijarkan Matahari

Melangkah Untuk Mencari Arti Kehidupan Yang Sebenarnya

Kurang Biaya, Infus Franky Sahilatua Dicabut 13 Agustus 2010

Filed under: Kabar Berita — Tigor Abadi Pijarkan Matahari @ 11:32 PM

Kondisi kesehatan musisi senior Franky Sahilatua cukup memprihatinkan. Karena kekurangan biaya, infus yang dikenakan kepadanya dicabut.

JAKARTA- Kondisi kesehatan musisi senior Franky Sahilatua cukup memprihatinkan. Karena kekurangan biaya, infus yang dikenakan kepadanya dicabut.

Hal tersebut diungkapkan sutradara ternama Garin Nugroho yang baru saja pulang dari Singapura, usai menjenguk Franky.

“Saya baru saja pulang dari Singapura. Tubuh yang kena kanker akan sangat sulit untuk bergerak. Tapi infusnya dilepas karena kurang biaya. Sulit untuk menceritakan apa yang diderita Franky saat ini,” kata Garin yang ditemui di sela acara penggalangan dana untuk Franky, di Bengkel Cafe, Jakarta, Kamis (12/8/2010) malam.

Yang menggembirakan, kata Franky, suaranya sudah semakin jelas. Dia sudah bisa mulai berbicara lagi. “Dulu dia kehilangan suaranya. Kehilangan suara suara tentu merupakan kehilangan yang besar, karena dia adalah penyanyi,” jelasnya.

Selasa, 3 Agustus lalu dokter mulai mengoperasi kanker sumsum tulang belakangnya, di General Hospital, Singapura. “Dia masih perlu perawatan intensif selama satu hingga dua bulan ke depan, yang tentunya perlu biaya yang sangat besar,” ungkapnya.

Die menceritakan, sakit yang dialami Franky ini sudah dirasakan sejak enam bulan yang lalu dan sempat merasakan perawatan di sebuah rumah sakit di Bekasi, Jawa Barat.

“Makanya mari kita dukung dan beri semangat. Kita mengetuk hati untuk memecahkan masalah finansial yang dihadapi Franky,” ajaknya.

Bagi Garin, yang menyedihkan masalah financial dan kesehatan ini tidak hanya diderita Franky saja. Banyak musisi-musisi yang dilupakan di masa tuanya.

“Makanya menurut saya harus ada strategi kebudayaan, misalnya harus ada dana kemanusiaan yang dikembangkan oleh departemen untuk masalah ini,” pungkasnya.

( AYO BANG FRANGKY CEPAT SEMBUH )

 

Bongkahan Es Raksasa Hanyut di Laut Arktik 12 Agustus 2010

Filed under: Kabar Berita — Tigor Abadi Pijarkan Matahari @ 3:53 PM
Pakar glasier Jason Box tengah mendokumentasikan gletser di Greenland

Sebuah bongkahan es berukuran hampir setengahnya Jakarta mengapung di Laut Arktik di Kutub Utara setelah memisahkan diri dari sebuah gletser di Greenland.

Dua fasilitas yang kemungkinan berada di jalur yang akan dilewati bongkahan es raksasa ini adalah kilang minyak dan jalur pelayaran. Kerusakan yang bisa ditimbulkan belum bisa diperkirakan. Dalam skenario terburuk, bongkahan es ini akan mencapai kawasan perairan padat lalu lintas di mana bongkahan es lain dari Greenland pernah menenggelamkan kapal Titanic pada 1912.

“Bongkahan es ini sangat besar sehingga kita tidak bisa membuatnya berhenti mengapung dan hanyut,” kata Jon-Ove Methlie Hagen, pakar glasier dari Universitas Oslo.

Tim ilmuwan sedang sibuk memperkirakan lintasan bongkahan es mengapung yang sekarang sedang bergerak menuju Selat Nares. Selat Nares memisahkan perairan barat laut Greenland dengan Pulau Ellsemere di Kanada.

Beberapa gambar menampilkan bongkahan es berukuran 260 kilometer persegi tersebut. Bongkahan itu terlepas dari dataran es Greenland, sumber air segar yang apabila mencair akan menaikkan level permukaan air laut global sebesar enam meter.

Belakangan ini telah terjadi beberapa bencana yang oleh para ilmuwan dikaitkan dengan pemanasan global, antara lain gelombang panas dan kebakaran hutan di Rusia serta bencana banjir di Asia.

 

“Ninja” Kembali Sweeping Warung Miras 21 Juli 2010

Filed under: Kabar Berita — Tigor Abadi Pijarkan Matahari @ 1:08 AM

Pasukan orang tak dikenal bercadar sorban kembali menyerang sejumlah pedagang yang diduga menjual minuman keras di Kota Cirebon.

CIREBON – Pasukan orang tak dikenal bercadar sorban kembali menyerang sejumlah pedagang yang diduga menjual minuman keras di Kota Cirebon.

Kali ini pelaku yang berpakaian ala ninja ini menyerang sejumlah warung di Jalan Siliwangi Cirebon Senin (19/7/2010) malam sekitar pukul 22.00 WIB.

Bahkan dalam aksi mereka kali ini seorang pedagang kaki lima yang diduga menjual miras di depan Hotel Famili babak belur dikeroyok. Dedi Supriadi juga menjadi korban pengeroyokan hingga mengalami luka lebam di wajah dan kepala. Selain itu para pelaku menghancurkan puluhan botol miras miliknya.

Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan, aksi penyerangan terhadap Dedi terjadi sekira pukul 22.00 WIB.

Saat itu, dia tengah di dalam warung, tiba-tiba dari arah Jalan Siliwangi tepat di tikungan menuju arah stasiun Kejaksaan muncul puluhan orang dengan mengendarai sepeda motor.

Tanpa basa-basi, puluhan orang tersebut langsung mengobrak-abrik warung miliknya dan mencari minuman keras sejenis bir dan menghancurkannya.

“Waktu itu saya mencoba menahan mereka agar tidak merusak dagangan saya, tapi mereka malah mengeroyok saya,” ujar Dedi saat melapor ke Mapolresta Cirebon, Senin (20/7/2010).

Dedi mengaku dipukul dengan menggunakan kursi yang berjejer di pinggir warung. Menurut Hartono (32), kakak kandung korban yang ada di lokasi saat kejadian mengatakan, penyerangan tersebut berlangsung cepat sehingga dia dan adiknya tak bisa berbuat banyak.

“Mereka datang dari arah stasiun kemudian menuju warung kami dan langsung menghancurkan beberapa botol minuman bir,” ujarnya.

Sebelumnya, aksi puluhan orang berpakaian ala ninja juga melakukan penyerangan ke beberapa warung di The Potji di dekat Kompleks Keraton Kasepuhan Cirebon.

Pasukan ninja tersebut datang dengan tiba-tiba menggunakan belasan sepeda motor. Mereka kemudian menghampiri sejumlah pemilik warung dan mengobrak-abrik isi warung untuk mencari botol minuman keras. Beberapa botol minuman sejenis bir yang ditemukan langsung mereka pecahkan.

Akibat aksi anarkis tersebut, sejumlah pedagang mengaku ketakutan. Mereka tidak berani melawan meski warung mereka diacak-acak.

Sementara itu, Kapolres Cirebon Kota AKBP Ary Laksmana Wijaya saat dikonformasi mengaku belum bisa mengidentifikasi dari kelompok mana puluhan ormas bercadar tersebut. Namun pihaknya menduga kelompok tersebut berasal dari kelompok luar yang menyamar sebagai ormas.

Sampai saat ini pihaknya juga mengaku masih memburu para pelaku. “Para pelaku belum dapat kami identifikasi. Kami menduga mereka adalah kelompok liar berkedok ormas tertentu,” ujar Ary.

 

Ivan Gunawan Angkat Tangan Hadapi Kasus Adjie 19 Juli 2010

Filed under: Kabar Berita — Tigor Abadi Pijarkan Matahari @ 1:10 AM

Desainer muda sekaligus presenter Ivan Gunawan angkat tangan menghadapi kasus, yang melibat Adjie Notonegoro. Tampaknya, dia sudah tahu mengenai tabiat buruk pamannya itu.

Ivan Gunawan Angkat Tangan Hadapi Kasus Adjie

JAKARTA- Desainer muda sekaligus presenter Ivan Gunawan angkat tangan menghadapi kasus, yang melibat Adjie Notonegoro. Tampaknya, dia sudah tahu mengenai tabiat buruk pamannya itu.

Hal itu dilakukan saat sejumlah korban penipuan tersebut mencoba menagih utang Adjie, melalui keponakannya itu. “Sudah melalui Ivan Gunawan saya menagih. Kata Ivan ‘Gue angkat tangan deh. Gue enggak tahu masalah itu’,” kata Kiki Tanoe, saat ditemui wartawan di Blok M, Sabtu (17/7/2010).

Pemilik Money Changer di kawasan Kemang ini menilai, Ivan sudah mengetahui tabiat buruk om-nya. “Saya rasa Ivan itu tahu banget. Tapi, dia lepas tangan,” ungkapnya.

Kiiki mengaku tidak mengenal secara dekat dengan Adjie, karena jika memang dia tahu tabiat buruknya seperti ini, dia tidak akan memberikan uangnya. “Saya tidak mengenal dia sama sekali, kalau saya tahu dia begitu pasti saya tidak akan kasih uang saya,” paparnya.

Dia menduga, uang dolar yang pernah dibeli Adjie dengan cek kosong tersebut diduga digunakan untuk membayar utang kepada orang lain. Setelah kejadian ini, dia mengaku sangat bodoh.

“Saya disitu masih merasa bego, tapi kan ini seorang Adjie Notonegoro yang bilang sama saya, (Adjie) keponakan orang nomor satu di Indonesia,” pungkasnya.

 

289 Balita di Depok Menderita Gizi Buruk

Filed under: Kabar Berita — Tigor Abadi Pijarkan Matahari @ 1:08 AM

Angka balita penderita gizi buruk di Depok masih tergolong tinggi yakni 289 balita.

289 Balita di Depok Menderita Gizi Buruk

DEPOK – Hingga saat ini, angka balita penderita gizi buruk di Depok masih tergolong tinggi yakni 289 balita. Sebagian besar di antaranya berada di daerah kantong-kantong kemiskinan, salah satunya Kampung Lio, Pancoran Mas Depok.

Wali Kota Depok Nurmahmudi Ismail mengklaim, meski masih tergolong tinggi, angka tersebut sudah turun 30 persen dari tahun lalu yakni 400 balita. Nurmahmudi berjanji terus menggenjot program pengentasan gizi buruk salah satunya dengan RW Siaga.

“Sudah turun, angka 289 itu angka bulan lalu, mungkin sekarang terus progress, dari 1400 balita terus turun 900, terus ikhtiar, 500, 400, sekarang 289,” ujarnya kepada wartawan, Minggu (18/7/2010).

Kepala Bidang Bina Kesehatan Keluarga Dinas Kesehatan Kota Depok Dewi Sarifah mengatakan, selain faktor kemiskinan, angka gizi buruk disebabkan oleh kurangnya pengetahuan orangtua seputar asupan gizi. Dewi menilai, sulit mengentaskan seluruh balita gizi buruk sebab beberapa di antaranya disertai oleh penyakit penyerta.

“Sulit kalau habis seluruhnya, ada penyakit penyerta, misalnya cacat bawaan, atau kena TBC. Jadi kami harus sembuhkan penyakitnya dulu, satu persatu,” kata Dewi.

Dinas Kesehatan kota Depok sudah mengoperasikan tiga panti pemulihan gizi di tiga kecamatan yakni Pancoran Mas, Cimanggis, dan Sukmajaya sejak tahun 2008. Sesuai data dinas kesehatan tahun 2008, 80 persen balita gizi buruk di Depok mengidap penyakit TBC karena daya tahan tubuh yang lemah.

 

Apakah Mark Ruffalo Akan Ambil Peran Hulk? 18 Juli 2010

Filed under: Kabar Berita — Tigor Abadi Pijarkan Matahari @ 9:30 PM

Mark Ruffalo telah ditawari untuk berperan sebagai Hulk, sisi lain Bruce Banner di “The Avengers”, tapi dia belum memutuskan apakah akan menerima tawaran itu, manajer Mark mengatakan kepada TVGuide.com.

Mark Ruffalo telah ditawari untuk berperan sebagai Hulk, sisi lain Bruce Banner di “The Avengers”, tapi dia belum memutuskan apakah akan menerima tawaran itu, manajer Mark mengatakan kepada TVGuide.com.

Mark (42 th) saat ini sedang membintangi film “The Kids Are All Right” bersama Annette Bening dan Julianne Moore. Dia juga tampil di film “Shutter Island”, “Zodiac” dan “Collateral”.

Marvel Studios awal pekan ini mengumumkan bahwa Ed Norton tidak lagi dikontrak untuk meneruskan perannya di film “The Incredible Hulk” di 2008. Ed waktu itu menggantikan Eric Bana yang membintangi film “Hulk” di 2003.

Film seri TV “The Incredible Hulk” diputar di CBS dari 1978 hingga 1982, yang dibintangi oleh Bill Bixby sebagai Bruce Banner dan Lou Ferrigno sebagai Hulk.

 

Cabuli Gadis di Warung, Pengamen Didakwa 15 Tahun 14 Juli 2010

Filed under: Kabar Berita — Tigor Abadi Pijarkan Matahari @ 10:53 PM

Bunga, dibawa terdakwa ke sebuah warung di Desa Garas, Kecamatan Sugihwaras. Di warung itu, korban sempat menolak tapi akhirnya disetubuhi juga oleh terdakwa.

Cabuli Gadis di Warung, Pengamen Didakwa 15 Tahun

BOJONEGORO- Edi Sulistyiono (24), seorang pengamen terancam mendekam dalam sel tahanan LP Kelas II A Bojonegoro, Jawa Timur.

Pasalnya, dia didakwa melanggar UU Nomor 23 tentang Perlindungan Anak. Edi yang sudah beristri mencabuli Bunga (bukan nama sebenarnya) yang baru berusia 17 tahun.

Dalam sidang pertama yang dipimpin Ketua Majelis Hakim Irmayanti, pemuda asal Desa Karang Dowo Kecamatan Sumberejo, dijerat dua pasal sekaligus yakni pasal 81 UU Perlindungan Anak, dan pasal 332 ayat 1 karena membawa kabur anak di bawah umur. “Pasal itu ancamannya maximal 15 tahun,” kata Tri Murwani, Jaksa Penuntut Umum (JPU) perkara tersebut.

Sidang tertutup, istri dan anak terdakwa nampak berdiri cemas menunggu persidangan selesai. Lantaran korbannya di bawah umur, sidang tersebut tertutup meski bagi keluarga terdakwa.

Istri terdakwa tampak tegar melihat suaminya yang mencabuli bocah 17 tahun. Hanya saja, dia enggan menjawab pertanyaan wartawan terkait perkara tersebut. Ia hanya melontarkan senyum dan menjauhi wartawan.

Dalam dakwaan jaksa, terdakwa harus mempertanggungjawabkan perbuatannya pada Desember 2009 lalu. Bunga, dibawa terdakwa ke sebuah warung di Desa Garas, Kecamatan Sugihwaras. Di warung itu, korban sempat menolak tapi akhirnya disetubuhi juga oleh terdakwa.

Setelah melakukan perbuatan bejatnya, terdakwa berjanji akan menikahi korban dengan mengaku belum beristri. Tak hanya itu, Bunga yang mencoba melupakan kejadian itu mengadu nasib ke Surabaya dan bekerja di sana. Tapi, saat di Surabaya terdakwa terus mengejarnya hingga membawa kabur Bunga selama 4 hari.

Sidang sendiri lalu ditutup hakim dan akan dilanjutkan pada pekan depan dengan agenda mendengarkan eksepsi dari terdakwa.

 

Pramuka Bangga Jejakkan Kaki di Pulau Nipah 18 Juni 2010

Filed under: Kabar Berita — Tigor Abadi Pijarkan Matahari @ 12:03 PM

Sebagian dari 951 anggota Pramuka peserta perkemahan nasional merasa bangga telah menjejakkan kaki di Pulau Nipah, Desa Pemping, Kecamatan Belakangpadang, Batam, Kepulauan Riau, yang berbatasan dengan Singapura.

“Saya dan teman-teman bersyukur dapat berpartisipasi dalam penghijauan di Pulau Nipah. Tidak semua orang dapat berkesempatan ke pulau itu, apalagi diangkut dengan Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Makassar,” kata Dody Tisna Amijaya (21), mahasiswa Universitas Riau, Jumat.

Selain bangga, mereka juga bersyukur sebagai peserta Perkemahan Antar-Satuan Karya (Peran Saka) Pramuka Nasional 2010 yang berkesempatan berperan serta menanam pokok pohon mangrove di Nipah pada Kamis (17/6), mengingat pulau seluas 50 hektare itu semula hanya tinggal ujung pohon dan hanya tampak ketika paras air pasang, namun pemerintah pusat sudah mereklamasinya.

Dody, anggota Pramuka dari Pekanbaru, Riau, bersama teman-temannya baru pertama kali ke Pulau Nipah yang semula tinggal 3.600 meterpersegi akibat abrasi dan penambangan pasir laut, kemudian pada 2004 hingga 2007 direklamasi pemerintah pusat sehingga luasnya kini menjadi sekitar 50 hektare.

Ia mengemukakan dengan pengalaman menumpang dan mendapat penjelasan mengenai KRI Makassar, serta melihat langsung kehidupan prajurit penjaga Pulau Nipah, maka dirinya kian memahami makna perjuangan menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

“Saya usul supaya penghijauan Pulau Nipah dilakukan rutin Kwartir Cabang Pramuka Batam,” kata Almunir Syafii, pembina pendamping perutusan Pramuka Riau.

Kwarcam Batam, katanya, berada paling dekat sehingga sepantasnya mengemban tanggung jawab untuk menghijaukan Pulau Nipah yang dewasa ini masih gersang dan pohon di daratnya rata-rata baru setinggi setengah meter.

Bila Kwarcab Pramuka Batam menanam 100 pokok tanaman saja dalam sebulan, maka pulau itu akan segera rimbun daripada urusan penghijauan hanya diserahkan kepada TNI-AL.

“Pulau itu lumayan bagus. Mudah-mudahan dengan penanaman mangrove, Pulau Nipah pun dapat menjadi tempat budidaya ikan,” kata Firda (16), Pramuka asal Batam yang juga baru pertama kali ke pulau kecil dan terdepan di perbatasan antarnegara itu.

Irwansyah Keliat (21) dan rekan sekuliahnya di Politeknik Kesehatan Medan, Sulaiman Tarigan (21), menilai Pulau Nipah sebagai wilayah NKRI yang harus dirawat dan dijaga oleh generasi demi generasi Indonesia, termasuk oleh Pramuka.

Lebih dari separuh dari peserta Peran Saka Pramuka Nasional 16-21 Juni 2010 dari Pulau Nipah diangkut KRI Makassar ke Batam untuk mengikuti peresmian oleh Menteri Pemuda dan Olahraga, Andi Mallarangeng di Taman Marina, Tanjungriau, Batam pada Jumat (18/6) pagi.

 

Presiden Tanam Pohon di Istana Cipanas

Filed under: Kabar Berita — Tigor Abadi Pijarkan Matahari @ 11:57 AM

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Ibu Ani Yudhoyono, Jumat pagi menanam pohon trembesi di hutan lindung kawasan Istana Cipanas.

Penanaman pohon tersebut merupakan salah satu bagian dari acara silaturahim dengan wartawan yang biasa meliput kegiatan Presiden.

“Mudah-mudahan dapat tumbuh dengan baik, kita lihat satu tahun lagi ya mana yang tumbuh lebih subur ya,” kata Presiden saat menanam.

Selain Presiden, perwakilan wartawan pun menanam sekitar 10 pohon jenis cemara bersama Mensesneg Sudi Silalahi dan Seskab Dipo Alam.

Seluruh keluarga Presiden, baik Agus Harymurti, Edhie Baskoro, Anissa Pohan dan cucu Presiden Almira Tungga Dewi Yudhoyono ikut serta dalam kegiatan tersebut.

Selain menanam pohon, Presiden dan rombongan wartawan juga menyusuri kawasan hutan lindung melewati jalur sepanjang 1,4 km.

Presiden juga berkesempatan meninjau taman Herbalia yang baru saja diresmikan oleh Ibu Ani beberapa waktu lalu. Presiden kemudian mendengarkan penjelasan singkat tentang taman tersebut.

Usai makan siang, Kepala Negara dan wartawan dijadwalkan akan melakukan dialog tentang isu-isu terkini.

Tampak mendampingi Presiden, Mensesneg Sudi Silalahi, Menkominfo Tifatul Sembiring, Kapolri Jenderal (Pol) Bambang Hendarso Danuri, Panglima TNI Jenderal Djoko Santoso dan Seskab Dipo Alam

 

Ariel Kena Santet?

Filed under: Kabar Berita — Tigor Abadi Pijarkan Matahari @ 11:33 AM

Di tengah santernya pemberitaan mengenai video mesum yang diduga melibatkan Ariel, kabar berbeda dihembuskan oleh keluarga vokalis flamboyan tersebut. Keluarga Ariel menyatakan jika kekasih Luna Maya itu terkena santet.

Di tengah santernya pemberitaan mengenai video mesum yang diduga melibatkan Ariel, kabar berbeda dihembuskan oleh keluarga vokalis flamboyan tersebut. Keluarga Ariel menyatakan jika kekasih Luna Maya itu terkena santet.

“Sebelumnya saya mohon maaf, karena saya terpaksa berbicara klenik. Beberapa hari lalu, teman Ariel berkata kepada saya dari dalam perut Ariel keluar benda keris, batu, dan lain sebagainya,” kata kakak kandung Ariel, Nazlin Fachridzal, kepada wartawan di kediaman Ariel di Jalan Tanjungsari No 58 Kota Bandung, Kamis (17/06).

Nazlin memperkirakan ada yang iri atau sirik dengan kesuksesan karir adiknya di dunia hiburan. “Itu bisa jadi terjadi, tapi kemungkinan memang ada yang iri dan si pelaku ingin merusak citra adik saya sebagai public figure,” katanya.

Nazlin mengungkapkan hal itu semata untuk menginformasikan kepada masyarakat luas tentang keadaan adiknya tersebut.

“Selama ini banyak pemberitaan yang menyudutkan adik saya. Ya inilah keadaan adik saya sekarang (kena santet). Ini supaya masyarakat tahu kejadian terkini yang menimpa adik saya di balik kasus dugaan video porno,” katanya.

Pada Kamis siang, sedikitnya 50 orang anggota berbagai ormas Islam di Kota Bandung berunjuk rasa di depan rumah Ariel dan mengutuk beredarnya video yang diperankan orang mirip Ariel dan mengutuk artis itu.

Selain berunjuk rasa di depan rumah Ariel, massa juga menggelar aksi di depan kafe milik Luna Maya dan di Gedung DPRD Kota Bandung.

 

Nih, Katanya Ada File Anti-Vuvuzela 17 Juni 2010

Filed under: Kabar Berita — Tigor Abadi Pijarkan Matahari @ 4:54 PM

Pemain, pelatih, penggemar, penonton di stadion, wartawan peliput, sampai penonton televisi di rumah punya satu komplain; brisik dengan suara keras vuvuzela.

Yup, terompet plastik itu benar-benar bikin pusing — yang tidak biasa. Saya yang menonton pertandingan lewat siaran televisi harus mendengar suara buzzzzzzzzzz…… treeeeeeeeetttttt, tweeeeeeetttttttt….. sepanjang pertandingan. Tak ada lagi teriakan, tepuk tangan, atau nyanyian yang sering terdengar dari tribun penonton.

Bukti kecil saja, postingan Dodi Ibnu Rusydi “Jangan Benci Vuvuzela” sampai malam tadi, mendapat komentar dari 274 orang.

Sebuah layanan online www.antivuvuzelafilter.com menawarkan solusi. Mereka katanya punya filter anti suara vuvuzela. Filter yang diklaim sanggup menghilangkan suara vuvuzela di televisi itu dijual seharga 2,95 Euro atau sekitar Rp 35.000 saja.

Bentuknya berupa file audio dalam format MP3 yang sama-sama mengeluarkan bunyi-bunyian. Namun, suara yang dikeluarkan filter tersebut dikatakan telah dirancang menghasilkan interferensi yang menghilangkan suara vuvuzela. “Cukup download MP3 penghilang noise vuvuzela yang kami rancang secara khusus dan jalankan di sistem audio Anda di rumah, komputer, iPod, iPhone, dan lainnya,” tulis mereka dalam lamannya. Bahkan dalam kondisi terbaik hasilnya benar-benar bisa membuat suasana hening tanpa suara sama sekali.

Tapi jangan langsung percaya, Anthony Sullivan — fisikawan Rhode University, Afrika Selatan — mengatakan hal itu hanyalah akal-akalan orang berjualan. “Penghilang noise sangat tergantung posisi. Anda tidak akan mendapatkan apa yang dijanjikan,” katanya.

Sullivan punya satu solusi gampang mengatasi suara vuvuzela. Tekan tombol merah di remote control alias matikan saja televisi Anda… 😀

 

Menkoinfo : Ariel-Luna-Tari Jangan Sembunyi di Balik Pengacara

Filed under: Kabar Berita — Tigor Abadi Pijarkan Matahari @ 4:10 PM

JAKARTA—Peredaran video porno mirip Ariel, Luna Maya, dan Cut Tari membuat Menteri Komunikasi dan Informatika, Tifatul Sembiring, gerah. Ia meminta mereka gentle dengan mengakui video itu sebagai perbuatannya. Hal itu disampaikan Tifatul kepada sejumlah wartawan dalam rapat dengar pendapat dengan Dewan Pers dan KPI dengan Komisi I DPR RI di Gedung DPR/MPR RI Jakarta, Rabu (16/6/2010).

Menurut Tifatul, hampir seluruh ahli informasi dan teknologi (IT) menjelaskan bahwa video itu asli dan tidak ada rekayasa. Oleh karena itu, ia mengimbau kepada Ariel, Luna, dan Tari mengakui agar masyarakat tidak dibuat bingung. Karena video mesum itu berdampak buruk bagi masyarakat luas, khususnya anak-anak.

Ia juga menilai, pengacara itu sesungguhnya tidak tahu benar tidaknya masalah yang sedang merundung ketiga artis itu. “Ketiga artis itu mestinya bersikap gentle dan kooperatif menyelesaikan kasusnya yang kini ditangani Kepolisian. Banyak masalah yang harus diselesaikan. Selama ini mereka cuma omong, coba buktikan kalau tidak bersalah,” desak Tifatul. Tifatul juga menyesalkan jika aksi mesum itu dijadikan koleksi pribadi, karena itu bukan barang antik.

 

Piala Dunia – Gadis Berpakaian Mini yang Bikin Pusing FIFA

Filed under: Kabar Berita — Tigor Abadi Pijarkan Matahari @ 4:01 PM

Sebanyak 30 gadis berambut pirang dan menggenakan pakaian mini warna oranye, menarik perhatian banyak pengunjung di sekitar stadion Soccer City, Johannesburg.

Meski bagi sebagian besar pengunjung, terutama pria, tampak menikmati pemandangan segar tersebut, tidak demikian halnya dengan FIFA, organisasi sepak bola dunia sebagai sang empunya pesta Piala Dunia 2010.

FIFA ternyata gusar karena mereka dianggap melakukan pemasaran terselubung (ambush marketing) dengan memasarkan Bavaria Beer, produk bir asal Belanda yang bukan sponsor resmi Piala Dunia 2010.

Meski tidak ditahan, mereka sempat diinterogasi oleh polisi sebelum kemudian disuruh keluar komplek Stadion Soccer City.

Logo perusahaan perusahaan bir tersebut sebenarnya tidak mencolok dan tidak akan terlihat jika tidak diperhatikan secara teliti karena berukuran kecil dan dijahit pada keliman baju. Tapi FIFA tampaknya tidak mau berkompromi dengan setiap perusahaan bukan sponsor resmi.

 

Bocah Habiskan Sebungkus Rokok Sehari 15 Juni 2010

Filed under: Kabar Berita — Tigor Abadi Pijarkan Matahari @ 11:59 PM

Pasuruan: Sekali lagi bayi di bawah lima tahun ditemukan merokok. Namanya Mohamad Riziq, berusia empat tahun. Anak tunggal pasangan Nor Hasan dan Kolifah, warga Desa Pajaran, Kecamatan Rembang, Pasuruan, Jawa Timur dalam sehari mampu menghabiskan satu bungkus rokok.

Kebiasaan merokok sudah berlangsung sejak setahun silam. Bermula ketika Riziq diajak orangtua ke warung. Sang bocah merengek minta sesuatu. Nor Hasan dan Kolifah memberikan sejumlah barang, tapi tangisan Riziq tak berhenti. Tangisan baru reda ketika orangtua kasih sebatang rokok. Hal itu terus terulang sehingga jika tak diberikan akan mengamuk dan menangis terus.

Nor Hasan dan Kolifah kebingungan menghentikan kebiasaan merokok anak mereka. Saat ini upaya yang mereka lakukan hanya mengurangi permintaan sang bocah. Bila biasanya Riziq menghabiskan sebungkus dalam sehari, orangtua memberi tiga atau paling banyak lima batang. Mereka berharap ada yang bisa menyembuhkan anaknya.

Kasus serupa pernah terjadi di Malang, Jawa Timur. Sandy Adi Santoso, bocah berusia tiga tahun tumbuh sebagai individu yang pandai merokok dan berkata kotor. Lingkungan yang tak sesuai diduga menjadi penyebab [baca: Keluarga Bocah Perokok Pulang ke Rumah Lama].

Setali tiga uang dengan kebiasaan Ardi Rizal. Bocah berusia dua tahun asal Musi Banyuasin, Sumatra Selatan, menghisap 40 batang rokok setiap hari [baca: Astaga, Bocah Dua Tahun Hisap 40 Rokok Per Hari]

 

Bibit Sebut Nama Mantan Pejabat Kejagung-Polri

Filed under: Kabar Berita — Tigor Abadi Pijarkan Matahari @ 11:57 PM

Jakarta: Banyak keterangan Bibit Samad Rianto yang dilontarkan dalam kesaksian di persidangan kasus Anggodo Widjojo di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Jakarta, Selasa (15/6). Salah satu Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ini menyebut beberapa nama yang merekayasa kasus ini selain terdakwa Anggodo [baca: Bibit Bantah Terima Suap].

Di antaranya mantan Wakil Jaksa Agung Abdul Hakim Ritonga dan bekas Jaksa Agung Muda Intelijen Wisnu Subroto. Serta, mantan Kepala Badan Reserse Kriminal Polri Komisaris Jenderal Susno Duadji.

Dalam persidangan, Bibit menjelaskan pada majelis hakim yang dipimpin Tjokorda Ray Suamba atas analisis dari rekaman yang diputar di Mahkamah Konstitusi, November tahun silam, serta dokumen kronologis Ary Muladi dan Anggodo [baca: Skenario Rekayasa Dipersiapkan Matang].

“Dari apa rekaman yang di MK, dan yang saya baca kronologis Ary Muladi, kenapa mengerucut pada nama Bibit dan Chandra. Bahwa yang mengupayakan itu antara lain, bukan hanya hasil Anggodo, tapi juga teman-teman yang lain.”

Bahkan, ketua majelis hakim mempertegas lagi kepada Bibit “Ini hasil analisis saksi, ada nama-nama tersebut,” tanyanya. Dengan lembut Bibit pun berujar, “Iya, hasil analisa saya yang didapat dari rekaman MK serta kronologis yang ditandatangani Ary Muladi dan terdakwa Anggodo.”

Usai sidang di Pengadilan Tipikor, Bibit pun dicegat para wartawan untuk mempertegas perkataan soal hasil analisisnya. “Kan dari situ jelas siapa yang dihubungi. Kita berpatokan pada yang di MK itu,” ujar Bibit.(